99 anak meninggal ginjal

99 anak meninggal ginjal

Menkes Budi Gunadi Sadikin mengumumkan bahwa sudah ada 99 anak yang meninggal dunia di Indonesia akibat gagal ginjal akut. Saat ini, rumah sakit rujukan sudah mulai penuh oleh pasien yang semakin bertambah. Dilaporkan bahwa kasus ini sudah mencapai status Kejadian Luar Biasa (KLB), dengan 206 anak yang terkena gangguan ginjal akut progresif atipikal atau Acute Kidney Injury (AKI), dan jumlah kematian mencapai 99 anak. Ada juga peningkatan kasus yang tajam pada anak di bawah usia 5 tahun. Kementerian Kesehatan dan Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) telah menerima laporan dari 20 provinsi. BPOM belum bisa menyimpulkan obat sirup sebagai penyebab gagal ginjal akut.